Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Respon Cepat, Pembangunan Program Bedah Rumah di Desa Jati Mulya Dilanjutkan

Jumat, Desember 30, 2022 | 09:47 WIB Last Updated 2022-12-30T02:49:05Z
Respon Cepat, Pembangunan Program Bedah Rumah di Desa Jati Mulya Dilanjutkan


Sepatan Timur - Sempat di beritakan terkait pekerjaan Program bedah rumah tidak layak huni (RTLH) salah satu warga di Gang Cempaka, RT 04 RW 01, Desa Jati Mulya, Kecamatan Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang, akhirnya langsung di respon cepat oleh pihak pelaksana Program. 


Diketahui pelaksanaan program bedah rumah yang bersumber dari Dana Desa (DDS) Jati Mulya senilai Rp25 juta itu, dinilai belum tuntas, namun sudah ditinggalkan pekerja.


Saat dikonfirmasi, Suryani selaku pelaksana pembangunan program Bedah Rumah Tidak Layak Huni mengatakan, ini bentuk tanggung jawab Saya sebagai pelaksana. 


Kenapa kemarin pembangunannya sempat terhenti karena memang cari tenaga kerja yang bertanggung jawab dan tidak nakal agak sulit, semoga tidak terulang lagi kejadian seperti ini. 


Respon Cepat, Pembangunan Program Bedah Rumah di Desa Jati Mulya Dilanjutkan


Dan ini buat pelajaran bagi Saya, dengan kejadian ini, semoga kedepannya lebih baik pembangunan programnya, "pungkas Suryani. 


Saya selaku pelaksana tak meminta uang kepada penerima program. Mungkin hal itu inisiatif Tukang nya sampai mereka melarikan diri tidak menyelesaikan pekerjaannya. 


Saya engga minta (uang). Yang minta tukang kerjaan belum beres. Sekarang tukangnya kabur. Saya ganti dengan tukang baru. Waktu tukang minta duit ke penerima manfaat engga ada konfirmasi ke saya. 


Respon Cepat, Pembangunan Program Bedah Rumah di Desa Jati Mulya Dilanjutkan


"Ini merupakan bentuk tanggung jawab dari pihak pelaksana program,"ucapnya saat dikonfirmasi. 


Menurut Suryani, apabila tuan rumah konfirmasi ke dirinya maka akan dicegah dan tidak ada kejadian seperti itu. 


Alhamdulillah, Saat ini tukang yang baru mulai berkerja untuk menyelesaikan bedah rumah Bu Rosita, penerima program,"ucapnya. 


(hin)

×
Berita Terbaru Update