Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Pelepasan Sarjana Teknik Universitas Islam Syekh Yusup Tangerang

Jumat, Februari 04, 2022 | 11:32 WIB Last Updated 2022-02-04T04:34:04Z

 

harapan utama dari para mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Islam Sekh Yusuf  Tangerang adalah lulus serta mendapatkan gelar Sarjana Fakultas Teknik

Kota Tangerang - Dalam momentum kegiatan pelepasan Sarjana Teknik dalam akhir kelulusan mahasiswa paska wisuda Fakultas Teknik dan Wisudawan diselenggarakan bertempat di Kampung Air, Gading Serpong Tangerang, Banten.


Uniknya para Wisudawan membawa perlengkapan baju toga untuk berpose bersama para pengurus Civitas Fakultas Teknik Universitas Islam Syekh Yusup.


Menurut Dekan Fakultas Teknik Hj. Dine Agustine, S.Si, M.Si, CSCU puji syukur kepada Allah SWT, karena atas berkat rahmat dan hidayah-Nya momentum pelepasan ini dapat terlaksana dengan baik, walaupun suasananya masih dalam pandemi namun tetap penuh haru. 


"Tentunya harapan utama dari para mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Islam Sekh Yusuf  Tangerang adalah lulus serta mendapatkan gelar Sarjana Fakultas Teknik,"urai Dine Agustine.


Lebih lanjut dia menguraikan bahwa dalam kegiatan meluluskan mahasiswa, untuk mensukseskan kegiatan tersebut, Fakultas Teknik membentuk tim komite yang terdiri dari perwakilan tata usaha, dan dosen. 


"Komite yang dibentuk memiliki tugas peran penting untuk mengelola seluruh kegiatan mulai dari pembekalan, skripsi, penyusunan judul, menentukan pembimbing serta pelaksanaan sidang peoposal dan sidang akhir skripsi,"ungkapnya.


Hal senada juga dikatakan wakil dekan 2, Ir. H. Sutresna Juhara, M.Sc, IPM bahwa moment pembentukan tersebut ialah, salah satu momentum untuk meningkatkan pengetahuan mahasiswa dalam menyusun skripsi.


"Fakultas Teknik mengadakan kegiatan tersebut tak lain adalah dalam peliputan dengan cara membuat tulisan ilmiah yang baik, serta mencari referensi dan mensitasi artikal dengan menggunakan aplikasi mendelei,"imbuhnya.


Lebih lanjut Sutresna Juhara menambahkan, bahwa sala satu rangkaian kegiatan skripsi yang diadakan Fakultas Teknik yaitu Teknik Expo. Teknik Expo ini merupakan salah satu kegiatan publikasi hasil karya mahasiswa yang dipamerkan dalam rangka seminar imiah.


"Namun dikarenakan pada saat ini wabah penyakit virus corona - 19 masih tinggi, maka Teknik Expo tahun ini digelar secara virtual. 


Dari hasil karya mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Islam Sekh Yusuf  Tangerang ada 93 karya yang dipublikasikan dalam  bentuk video yang di upload dalam chennel youtube Fakultas Unis Tangerang,"pungkasnya. 



(nuz/red)


Tonton Youtube :





×
Berita Terbaru Update