Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Masih Zona Merah, BPBD Lakukan Penerapan PSBL di 46 RW

Kamis, Juni 18, 2020 | 08:46 WIB Last Updated 2021-09-19T04:08:29Z
Masih Zona Merah, BPBD Lakukan Penerapan PSBL di 46 RW

Kabupaten Tangerang - 20 dari 29 kecamatan di Kabupaten Tangerang dinyatakan sebagai zona merah rawan penularan Covid-19. Dengan terjadinya hal tersebut, pemerintah melalui Badan Penanggulan Bencana Daerah (BPBD) menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Lokal (PSBL) di tingkat RW.

Kepala BPBD Bambang Sapto mengatakan, pemetaan PSBL sudah menetapkan di 46 RW yang tersebar di 20 kecamatan. Karena di wilayah tersebut dinyatakan masih zona merah rawan penularan Covid-19. PSBL ini sendiri diberlakukan sampai 28 Juni 2020 mendatang.

Selain menekan angka penyebaran Covid-19, Bambang mengatakan, dilakukannya PSBL di tingkat RW ini bertujuan untuk pemulihan kehidupan ekonomi masyarakat yang telah dinyatakan aman daerahnya.

“PSBL dilakukan lebih fokus ke daerah zona merah yang ada di tingkat RT/RW. Agar lebih fokus dan lebih aman, bisa bergerak ke pemulihan kehidupan ekonominya,” jelas Bambang.

Data yang dihimpun sebanyak 46 RW yang ditetapkan penerapan PSBL. 

Berikut Nama-Nama Kecamatan :

KECAMATAN SEPATAN TIMUR
- Desa Kedaung Barat RW 05
- Desa Labak Wangi RW 07 dan RW 09
- Desa Sangiang RW 01

KECAMATAN SEPATAN
- Desa Sarakan RW 01
- Desa Pisangan Jaya RW 02
- Desa Sepatan RW 04

KECAMATAN PAKUHAJI
- Desa Sukawali RW 01 dan RW 06
- Desa Kiara Payung RW 05

KECAMATAN TELUKNAGA
- Desa Babakan Asem RW 08
- Desa Lemo RW 02
- Desa Bojong Renged RW 02 dan RW 07

KECAMATAN KOSAMBI
- Desa Rawa Rengas RW 09
- Kelurahan Dadap RW 04

KECAMATAN PASAR KEMIS
- Kelurahan Kuta Jaya RW 06
- Kelurahan Kutabumi RW 01, 03 dan RW 23
- Kelurahan Kuta Baru RW 01

KECAMATAN PAGEDANGAN
- Kelurahan Medang RW 12

KECAMATAN CIKUPA
- Desa Telaga Sari RW 02
- Desa Bojong RW 02

KECAMATAN LEGOK
- Desa Serdang Wetan RW 05
- Desa Babakan RW 08

KECAMATAN BALARAJA
- Desa Telagasari RW 05
- Desa Saga RW 06

KECAMATAN RAJEG
- Desa Rajeg RW 02 dan RW 06
- Desa Tanjakan RW 08

KECAMATAN CURUG
- Desa Cukanggalih RW 03
- Kelurahan Sukabakti RW 16

KECAMATAN PANONGAN
- Kelurahan Ciakar RW 09

KECAMATAN SINDANG JAYA
- Desa Sukaharja RW 01

KECAMATAN JAYANTI
- Desa Cikande RW 03

KECAMATAN SOLEAR
- Desa Pasanggarahan RW 11

KECAMATAN KRESEK
- Desa Kemuning RW 04

KECAMATAN JAMBE
- Desa Kutruk RW 03

KECAMATAN TIGARAKSA
- Desa Pasir Nangka RW 02

KECAMATAN KELAPA DUA
- Kelurahan Bencongan RW 7 dan RW  9
- Kelurahan Bencongan Indah RW 02
- Kelurahan Kelapa Dua RW 10
- Kelurahan Bojong Nangka RW 22
- Desa Curug Sanggerang RW 22
(One) 

×
Berita Terbaru Update