Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Musrenbang Kecamatan Septi, Perlu Penambahan Sarana Pendidikan di tahun 2020

Senin, Februari 25, 2019 | 11:49 WIB Last Updated 2019-02-25T07:02:47Z


OnlinePantura.com SEPATAN TIMUR - Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Sepatan Timur (Septi) pada Senin 25 Februari 2018  bertempat di Aula Kantor Kecamatan.

Kegiatan yang mengangkat tema "Pembangunan 2020 mengembangkan inovatif daerah dan Ekonomi Kreatif serta membangun Ketahanan  Pangan Berbasis Kewilayahan" dihadiri, Camat, Sekcam, Perwakilan Bappeda, Pemdes Kabupaten  Tangerang, Para  anggota DPRD Kabupaten Dapil 3, para Kades, Karang taruna, KNPI, MUI, unsur Pendidikan, Kesehatan, KUA dan para Stake holder yang ada dikecamatan Septi.

Anggota DPRD Kabupaten untuk Dapil 3, H Barhum SIP dalam pemaparannya menjelaskan, Alhamdulillah untuk Pagu anggaran Kecamatan Sepatan Timur bertambah hingga 3 milyar lebih.

Untuk itu, dalam proses perencanaan tidak hanya pada program pembangunan infrastruktur saja melainkan juga kepada pembangunan non fisik.

Salah satunya dalam konteks memberikan meningkatkan peran nilai nilai keagamaan merupakan salah satu program yang perlu di tingkat sesuai dengan program pemerintah Kabupatan Tangerang,"jelasnya.

Menurutnya, masalah pendidikan non formal ampun formal masih kita usung untuk dapat direalisasikan pada tahun 2020 nanti.

Salah satunya, untuk wilayah Kecamatan Septi perlu adanya sarana gedung untuk tingkat SD minimal 1 atau 2. Demikan juga untuk tingkat SMP perlu adanya penambahan pada setiap desa. Ini merupakan  salah satu sarana pendidikan yang harus di laksanakan, hal ini dalam rangka mencerdaskan anak anak disetiap Desa,"jelasnya.

Untuk bidang kesehatan, perlu adanya sarana Tempat Pembukaan Sampah (TPS) Sementara disetiap wilayah Desa.

Bidang kesejahteraan, kepada Kades kebijakan anggaran dari dana desa buatlah usaha Desa atau bumdes, guna meningkatkan perekonomian masyarakat di setiap desa tersebut.

Dalam bidang pembangunan Infrastruktur, Alhamdulillah untuk setiap desa saat ini sudah terealisasi , terutama jalan jalan penguhung antar desa dalam bentuk betonisasi.

Anggaran yang diterima baik oleh pemerintah Kecamatan maupun Desa dapat Teralisasi sesuai dengan kebutuhan  dan keinginan masyarakat  serta sesuai dengan visi Kabupaten Tangerang Gemilang,"ungkapnya.

Samsul Arifin mewakili dari Bappeda Kabupaten Tangerang mengatakan,
Peningkatan untuk program pembangunan infrastruktur harus memenuhi  empat unsur program yang sudah ditetapkan harus di penuhi.

Diharapkan melalui kegiatan tahun, untuk usulan harus melalui pertimbangan skala prioritas,serta diusahakan dalam  peningkatan perekonomian masyarakat dapat lebih ditingkatkan,"jelasnya.

Solihin















×
Berita Terbaru Update